Cara Memaksimalkan Umur Baterai Laptop

Saat ini laptop sudah lazim dipakai oleh semua orang, dan agar bisa dipakai secara mobile dengna optimal, maka umur baterai perlu dimaksimalkan. Nah, bagaimana cara nya ? Berikut ini beberapa tips untuk memaksimalkan umur bateri di komputer Sobat ...


  1. Matikan Wi-Fi dan Bluetooth jika tidak dipakai, umumnya laptop modern punya shortcut untuk menonaktifkan jaringan wireless jika tidak dipakai.
  2. Jangan sering-sering bermain game PC, memutar file audio, dan video DVD. Karna bisa menguras bateri laptop sobat sekalian.
  3. Lepaskan piranti eksternal seperti modem eksternal, yang memakai koneksi-koneksi seperti firewire, usb, dan drive optic. Gunakan touchpad untuk lebih menghemat listrik.


  4. Sesuaikan atau aturlah tingkat kecemerlangan layar laptop sobat, dan menurunkan intensitas cahayanya.
  5. Sobat bisa melakukan tweak di power options window. Cek skema power unruk mematikan monitor notebook dan hard disk jika komputer tidak dipakai.
  6. Kecilkan volume speaker laptop atau bisa dimatikan saja.
  7. Matikan schedule task.
  8. Matikan fitur auto save di MS Office.
  9. Jika komputer sobat penya kartu wireless yang onboard, maka matikan jika tidak digunakan.
Juga ada trik tambahan lain untuk memperpanjang umur batery laptop sobat bloger, diantaranya sebagai berikut : 
  1. Jika tidak menggunakan laptop dalam jangka waktu panjang ( mingguan atau bulanan ) maka lepas beterai laptop sobat.
  2. Jangan membiarkan batery laptop terlalu panas atau terlalu dingin. Sebeb jika suhu batery terlalu panas maka batery tidak akan mampu untuk menyimpan energi.
  3. Usahakan laptop ditancapkan ke UPS dan tidak langsung ke colokan listrik.
  4. Jika batery berjenis nickel-metal hydride, maka Sobat bisa mengosongkan batery secara total sebulan  sekali agar kapasitasnya bisa optimal.
  5. Jika membeli batery baru, silahkan charge sampai penuh. Gunakan beberapa kali agar bisa menggunakan performa optimalnya.
  6. Jika batery sobat di-charge terus sambil digunakan dalam waktu lama, ini akan mengurangi umur batery.
  7. Gunakan stand-by untuk menghemat listrik jika sobat tidak di depan komputer tapi berada di dekat komputer untuk menggunakan komputer lagi. Ini karena monitor dan harddisk akan dimatikan, sementara file yang sedang terbuka akan tersimpan di RAM. Sehingga lebih mudah untuk meneruskan pekerjaan.
  8. Adapun jika sobat akan meniggalkan komputer dalam jangka waktu yang agak lama, sobat bisa melakukan hibernate. Hibernate akan menyimpan semua memory di harddisk. Jika komputer dinyalakan lagi, kondisinya akan terlihat seperti waktu terakhir ditinggalkan. 
Tips-tips diatas semoga bermanfaat bagi sobat semua yang membutuhkannya... 

SHARE THIS

Author:

Previous Post
Next Post